Jumat, 04 Desember 2015

Sekilas Tentang Video Game Naruto Sun Storm4

Naruto-Shippuden-Ultimate-9 Naruto SUN Storm 4Baru baru ini produsen  video game Amerika yang menerbitkan game naruto mengumumkan tentang
 edisi terbatas game Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 yang dilengkapi dengan  bonus figur Naruto yang super unyu.  Sementara itu, sebuah majalah mingguan  di jepang yaitu majalh Jum, memberikan informasi yang lainnya tentang dirilisnya game Naruto SUN Storm 4. Melalui mingguan Jump dan laman resmi game ini di Jepang, kami mendapatkan detail lain mengenai mode Story-nya, dan juga Naruto yang mendapatkan Ultimate Jutsu baru. Ya, kalian belum pernah melihat jutsu tersebut dalam manga atau anime Shippuden, jadi untuk mania game naruto, Naruto SUN Storm 4 ini benar-benar akan menjadi game spesial bagi kalian para pecinta game naruto. Jika penasaran kira kira seperti apa game Naruto SUN Storm 4 ini, kira kira penampakanya seperti gambar diatas dan dibawah ini.
Naruto-Shippuden-Ultimate-6 Naruto SUN Storm 4Dalam game  Naruto SUN Storm 4 ini, salah satu pertarungan akhir manga Narutoakan dimainkan lagi di video game ini.  Salah satunya, puncakpertarungan antara Naruto dan Sasuke dalam pertarungan hebat, sampai mengadu perubahan wujud Susano’o dan Kurama, yang dalam Naruto SUN Storm 4 ini dipresentasikan secara sinematik dan terlihat cantik dalam beberapa screenshot yang disertakan dalam ulasan Jump tersebut. Terlihat jelas dari screenshot tersebut, terlihat Naruto dalam wujud Kurama berkepala tiga, melancarkan ultimate jutsu, yang dikombinasikan dengan Rasen-Shuriken dan Tailed Beast Bomb. Tampaknya ultimate jutsu baru Naruto ini menjadi bekal untuk menentukan jika dia memang lebih kuat dibandingkan Sasuke. Bandai Namco sendiri menjanjikan demo playable baru lainnya untuk PlayStation 4 dan Xbox One selama event Jump Festa 2016 yang digelar di Jepang 19 – 20 Desember 2015 mendatang, dan jutsu terbari Naruto tersebut juga sudah bisa dilakukan selama demo.
Naruto-Shippuden-Ultimate Ninja Storm 4 (1)
Sementara itu website resmi Naruto SUN Storm 4 memberikan informasi tambahan mengenai mode Story-nya. Menurut laman naruto storm 4 menyebutkan ada dua jalur, yaitu Path of Light dan Path of Darkness, dimana game ini dapat dimainkan dari kedua sisi, yaitu dari sisi naruto ataupun dari sisi sasuke ata lebih tepat anda dapat  melihat keseluruhan cerita dari sudut pandang mata Naruto atau Sasuke  Dari kedua jalur tersebut, pada akhirnya Naruto bakal bertarung melawan Obito ketika kalian memainkan Light Path, sedangkan Sasuke akan berakhir dalam sebuah pertarungan melawan Hokage pertama Hashirama melalui Darkness Path. Begitu kalian menyelesaikan kedua jalur, maka keduanya akan berkumpul kembali bersama Sakura sebagai Team 7 yang baru. Kalian bisa melihat detail mode story-nya dalam dua jalur tersebut melalui gambar di bawah ini:
Naruto-Shippuden-Ultimate Ninja Storm 4 (18)
Naruto-Shippuden-Ultimate.1
Naruto-Shippuden-Ultimate..
Demikian ulasan game terbaru Naruto SUN Storm 4. jangan lupa untuk mendownloadnya yah....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar